Admin Setiap pendosa punya masa depan - Setiap orang alim punya masa lalu

Letak geografis Indonesia

5 min read

Letak geografis Indonesia – Indonesia adalah negara yang temasuk beruntung, kerana Indonesia memiliki geografis yang memang sangat strategis.

Sehingga Indonesia memiliki banyak keuntungan salah satunya yakni negara dengan tanah yang sangat subur.

Secara geografis, negara Indonesia terletak diantara bagian Benua asia dan benua Australia, selain itu indonesia terletak diantara bagian samudara hidia dan samudara pasifik.

Sedangkan menurut perhitungan astronomis, negara Indonesia terletak pada titik garis 6° Lintang Utara (LU) – 11° Lintang Selatan (LS), dan 95° Bujur timur (BT) – 141° Bujur Timur (BT).

Letak Geografis Indonesia

Letak geografis Indonesia berada dalam dua benua yakni benua Asia dan benua Australia. Selain itu Indonesia juga berada didua samudra yakni Samudera Hindia dan Samudera Pasifik.

Dengan begitu negara Indonesia berada dalam sebuah persilangan dunia atau yang disebutnya dengan Wold Cross Position, sehingga dengan demikianlah indonesia menjadi pusat dari jalur lintas seluruh dunia.

Batas Geografis Indonesia

Batas Geografis Indonesia

Selain Indonesia mempunyai letak geografis seperti di atas, dengan dalam skala micro, Indonesia sendiri menurut secara geografis memang masuk dalam berbatasan dengan negara-negara lainnya.

Batas geografis lokasi Indonesia dengan negara lain adalah sebagai berikut:

  • Di utara, Indonesia berbatasan dengan Malaysia, Singapura, dan Filipina
  • Di selatan, berbatasan dengan Australia
  • Di Barat, berbatasan dengan Samudera Hindia, Negara Indonesia
  • Di timur, Indonesia berbatasan dengan Papua Nugini
  1. Waktu Indonesia Timur (WIT)

Untuk bagian Timur, zona waktu Indonesia miliki waktu dengan selisih +9 terhadap GMT (Greenwich Mean Time).

Sedangakan untuk wilayah yang berada zona ini adalah seperti wliayah Papua, Papua Barat, Maluku, dan pulau kecil sekitarnya.

  1. Waktu Indonesia Tengah (WITA)

Untuk bagian Tengah indonesia, zona waktu ini memiliki waktu dengan selisih +8 terhadap GMT (Greenwich Mean Time). Sedangkan untuk wilayah yang masuk zona ini seperti Bali, Nusa Tenggara, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi, dan pulau kecil disekitarnya.

  1. Waktu Indonesia Barat (WIB)

Untuk bagian barat Indonesia, memiliki zona waktu dengan selisih +7 terhadap GMT (Greenwich Mean Time).

Sedangkan untuk wilayah yang masuk zona ini adalah Pulau Jawa, Sumatera, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Madura, dan pulau kecil sekitarnya.

Peta Asia Tenggara

Letak Geologis

Letak Geologis

Letak geologis merupakan sebuah letak yang berasal dari suatu wilayah dan didasari dari keadaan bebatuan yang ada di pemukaan bumi Indonesia.

Adapun secara geologi, Indonesia berada dalam 2 sirkum yakni sirkum mediterania dan sirkum pasifik. Selain itu Indonesia juga berada dalam 3 lempengan diantaranya lempeng Australia, Pasifik, dan Eurasia.

Selain itu Indonesia juga berada dalam 2 dangkalan besar yakni dangkalan sunda dan dangkalan sahul.

Dari dua dangkalan inilah menyebabkan laut indonesia pada bagian timur dan barat memiliki dangkalan yang sangat dangkal, begitu pula dengan laut bagian tengahnya.

Letak Fisiografis

Fisiografis merupakan sebuah rangkaian yang letaknya diantara astronomis Indonesia, geologis Indonesia, geografis Indonesia, dan batasan kelautan Indonesia.

Yang dimana letak ini dikelilingi oleh tiga lautan besar yang juga merupakan batasan dari kelautan. Dari tiga lautan besar tersebut adalah :

  • Bagian laut timur negara Indonesia berbatasan dengan Samudera Pasifik
  • Bagian laut utara Indonesia berbatasan dengan laut china selatan
  • Sedangkan bagian laut selatan Indonesia berbatasan dengan Samudera Hindia

Keuntungan Letak Geografis Indonesia

Berikut adalah beberapa keuntungan dari adanya letak geografis Indonesia, salah satunya adalah sebagai berikut :

  1. Indonesia berada diantra 2 Benua yakni Benua Asia dan Benua Australia. Sehingga indonesia dengan mudah dapat menjalin hubungan antara negara-negara di benua.
  2. Banyaknya pulau, membuat Indonesia menjadi kaya akan budayanya.
  3. Dengan laut yang luas dan garis pantai yang panjang, membuat hasil laut di Indonesia kaya dengan berbagai ikan, karang, minyak bumi, dan lainnya.
  4. Indonesia berada dalam letak Tropis, sehingga membuat Indonesia kaya dengan berbagai hasil seperti hutan, tanaman, dan tumbuhan-tumbuhan lainnya.
  5. Tanah yang subur, membuat Indonesia mampu menghasilkan banyak jenis pertanian.
  6. Indonesia bagaikan paru-parunya dunia, karena Indonesia memiliki luas wilayah hutan yang terukur.

Kelemahan Letak Geografis Indonesia

Berikut adalah kelemahan dari letak geografis Indonesia, diantaranya adalah sebagai berikut :

  1. Rusaknya lingkungan fisik pada suatu lahan kritis dan abrasi, atau seperti banyak terjadi pencemaran air dan udara.
  2. Rusakanya lingkungan biotis cotoh seperti penurunan flora, fauna, rusakanya system sungai, danau, dan pantai
  3. Rusaknya SDA, contoh seprti finishing illegal, illegal mining, dan eksploitasu yang berlebuhan.
  4. Sangat rawan terjadi bencana alam seperti, gempa bumi, longsor, tsunami, erosi, banjir, kekeringan, badai, dan masih banyak lagi.
  5. Banyaknya angka menggangguran hingga kini mencapai 10,55 juta atau (9,75%), sedangkan untuk angka kemiskinan mencapai 37,17 atau (16,58%) dari total seluruh masyarakat Indonesia (BPS 2008).

Dampak Positif dan Negatif Letak Geografis Indonesia

Dampak Negatif Letak Geografis Indonesia

Berikut adalah dampak positif dan dampak negatif yang disebabkan dari adanya letak geografis Indonesia, seperti iklim cuaca, politik, ekonomi, pariwisata hingga budaya social. Utuk selengkapnya dibawah ini :

  1. Pembagian Musim di Indonesia

Dampak yang disebabkan dari adanya letak geografis, membuat indonesia memiliki dua musim diantaranya musim panas dan musim hujan.

Hal ini terjadi karena Indonesia di diapit oleh dua Samudera, sehingga menyebabkan angin musom bertiup dan berganti arah setiap 6 bulan sekali.

Biasanya hal ini akan terjadi dimulai bulan Oktomber – April, yang pada bulan tersebut membuat angin bertiup dari barat daya dan terjadilah Musim Penghujan.

Sedangakan untuk dibulan April – Oktomber, angin akan bergantian bertiup dari timur laut, sehingga hal ini akan menyebabkan terjadi Musim Kemarau.

  1. Kondisi Iklim di Indonesia

Indonesia berada dalam letak diantara 2 Samudera, sehingga dengan begitu Indonesia memiliki 3 iklim, diantaranya seperti iklim musim, iklim panas, dan iklim laut.

Selain itu Indonesia sendiri berada dalam bentuk kepulauan, sehingga dengan demikian menyebabkan terjadinya musim hujan.

Selain itu iklim musim akan terjadi apabila angin musim atau angin musom bertiup dari arah barat daya atau timur laut.

Sedangkan untuk iklim tropis hanya menyebabkan udara menjadi panas, hal ini disebebkan karena letak Indonesia berada dalam garis khatulistiwa.

Dan sedangkan terjadinya penyebab iklim laut, yakni karena Indonesia di kelilingi oleh Samudera dan laut.

  1. Hubungan Politik Indonesia

Dari adanya letak geografis Indonesia, ternyata juga dapat mempengaruhi hubungan politik. Sepeti halnya dengan Indonesia yang dapat bergabungan dengan ASEAN.

  1. Aspek Sosial Budaya

Indonesia pada dasarnya berada dalam dua Benua, yang demikian juga dapat mempengaruhi bidang social budaya.

Salah satunya seperti budaya asing yang masuk dan berkembang di Indonesia seperti contoh alat music, tarian, dunia film, dan masih banyak lagi.

  1. Kondisi Ekonomi Indonesia

Kondisi ekonomi Indonesia, juga berpengaruh pada letak geografis. Hal ini karena Indonesia berada dalam letak atau posisi yang strategis salah satunya Indonesia berada dalam jalur perdagangan dunia.

Atau dapat disimpulkan bahwa Indonesia terletak dalam sebuah persilangan lalu lintas yang ramai. Maka, dengan demikianlah dampak ini dapat menjadi keuntungan bagi ekonomi Indonesia.

  1. Bidang Komunikasi

Dalam setiap letak geografis memang sangatlah penting apalagi hal ini dapat mempengaruhi bidang komunikasi.

Seperti halnya dengan Indonesia yang terletak dalam jalur internasional, dengan demikian Indonesia dapat menguasi Bahasa asing baik secara langsung maupun tidak.

Sehingga dengan begitu juga akan membuat Indonesia kaya dengan barbagai bidag baik dalam komunikasi Bahasa, budaya, dan lainnya.

Namun, dalam hal ini juga akan dapat menyebabkan budaya local tersingkir, dengan begitu budaya local akan tidak lagi menjadi prioritas utama.

  1. Pariwisata Di Indonesia

Karena Indonesia berada dalam posisi letak yang strategis baik dalam keadaan, iklim, cuaca, dan lainnya.

Maka Indonesia mampu berkembang dalam bidang sector pariwisata. Karena posisi tersebut sangat cocok untuk keadaan Indonesia.

  1. Keanekaragaman Alam Di Indonesia

Indonesia merupakan negara yang kaya dengan berbagai jenis suku, budaya, Bahasa, dan alam yang milikinya. Salah satunya Indonesia kaya dengan berbagai jenis flora dan fauna yang tersebar dimana-mana.

Selain itu Indonesia manjadi daya Tarik dunia karena yang dimilikinya semua beragam ada termasuk alam dan laut yang bikin memukau.

  1. Kekayaan Sumber Daya Tambang

Indonesia memang berada dalam posisi letak 2 Benua dan 2 Samudera. Selain itu Indonesia juga berada dalam lipatan muda.

Sehingga dengan demikianlah Indonesia kaya dengan berbagai sumber daya alam seperti minyak bumi, gas, dan sumber-sumber mineral lainnya.

Bahkan Indonesia serba kaya dengan berbagai jenis alam, dan budaya. Seperti halnya dengan berbagai budaya, suku, Bahasa, dan kekayaan alam lainya semua Indonesia ada.

Jadi dapat kita bayangkan seberapa besar Indonesia, dan seberapa besar keuntungan Indonesia ini. Inilah salah satu keuntungan letak geografis Indonesia.

Peta Indonesia

Dampak Negatif Letak Geografis Indonesia

Selain Indonesia memilki kelebihan dari adanya letak geografis, ternyata Indonesia juga memiliki kekurangan, seperti halnya dengan berikut ini.

  • Mudah merusak lingkungan fisik seperti lahan kritis dan abrasi, pencemaran air dan udara.
  • Mudah merusak lingkungan biotis contoh seperti ilegal logging, atau turunnya flora dan fauna.
  • Rusaknya sistem pantai, danau, dan sungai.
  • Mudah merusak SDA seperti illegal mining, illegal fishing, dan eksploitasi yang berlebihan.
  • Mudah terjadi bencan alam seperti gempa bumi, longsor, tsunami, erosi, banjir, kekeringan, dan lainnya.

Titik Koordinat

Berikut adalah titik koordinat berdasarkan Letak Astronomis Indonesia, berdasarkan garis bujur diantaranya adalah sebagi berikut :

  • 95°BT – 141°BT dan 6°LU – 11°LS.

Luas Wilayah Indonesia

Berikut adalah luas wilayah di Indonesia berdasarkan data internasional, untuk lebih jelasnya sebagai berikut ini :

  • Luas wilayah Indonesia mencapai 1. 905.570 Km persegi.
  • Luas wilayah laut Indonesia mencapai 96.079,15 Km persegi.

Untuk iklim Indonesia memiliki iklim tropis dengan curah hujan yang tinggi. Selain itu untuk matapencaharian sebagian penduduk Indonesia sendiri yakni sebagaian petani.

Dengan demikianlah Indonesia dikenal dengan sebutan Negara Agraris.

Kondisi Geografis Indonesia

Berikut merupakan kondisi-kondisi geografis Indonesia, beserta factor-faktornya diantaranya adalah sebagai berikut ini :

  • Letak geografis
  • Batas wilayah secara geografis
  • Keadaan penduduk secara georgafis
  • Keadaan alam Indonesia yang meliputi cuaca, iklim, persebaran flora, fauna dan masih banyak lagi.

Letak Astronomis

Letak astronomis merupakan suatu letak wilayah yang berdasarkan letak pada posisi garis lintang dan garis bijurnya.

  • Garis lintang merupakan sebuah garis khayal yang ada pada peta atau globe dengan posisi yang sejajar dengan garis khatulistiwa. Garis lintang ini memiliki dampak terhadap iklim negara.
  • Garis bujur merupakan garis khatulistiwa yang ada pada peta atau globe yang tujuanya untuk sebagai pengubung khutub utara dengan khutub selatan. Untuk dampaknya sendiri yakni berdampak pada waktu dalam setiap negara.

Sedangkan untuk letak astronomisnya, Indonesia berada dalam posisi letak 6°LU (Lintang Utara) – 11°LS (Lintang Selatan) dan 95°BT (Bujur Timur) – 141°BT (Bujur Timur).

Letak Astronomis Indonesia

Dampak letak astronomis Indonesia

Indonesia merupakan negara yang berada dalam letak 6°LU (Lintang Utara) – 11°LS (Lintang Selatan) dan 95°BT (Bujur Timur) – 141°BT (Bujur Timur).

Selain itu Indonesia berada dalam wilayah daerah iklim tropis yang memilki ciri-ciri sebagai berikut ini :

  • Curah hujan yang tinggi
  • Terdapat hutan hujan tropis yang luas
  • Sinar matahari sepanjang tahun
  • Kelembaban udara yang tinggi

Kesimpulan

Berdasarkan data internasional dan data letak geografis, Indonesia berada diantara Dua Benua dan Dua Samudera, yakni Benua Asia dan Benua Australia. Dan dua Samudera yakni Samudera Pasifik dan Samudera Hindia.

Demikianlah pembahasan kali ini mengenai letak geografis Indonesia lengkap beserta penjelasan factor-faktor pendukung, serta pengaruh dari adanya letak geografis. Sekian semoga bermnafaat, Terima Kasih.

Admin Setiap pendosa punya masa depan - Setiap orang alim punya masa lalu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *